Share

Legenda Basket Spanyol Pau Gasol Ditunjuk sebagai Duta Global untuk FIBA World Cup 2023

Rivan Nasri Rachman, Jurnalis · Selasa 07 Februari 2023 01:19 WIB
https: img.vklogger.com content 2023 02 07 36 2760251 legenda-basket-spanyol-pau-gasol-ditunjuk-sebagai-duta-global-untuk-fiba-world-cup-2023-Z2jSPo2a3p.jpg Pau Gasol ditunjuk sebagai duta global FIBA World Cup 2023. (Foto: Instagram/paugasol)

JAKARTA - Jelang FIBA World Cup 2023 yang berlangsung di Filipina, Jepang, dan Indonesia, panitia kembali menunjuk sosok baru untuk dijadikan duta global ajang tersebut. Setelah sebelumnya Luis Scola dipercaya untuk menjadi duta global, kini giliran legenda bola basket Spanyol, Pau Gasol yang mendapatkan tugas tersebut.

"World Cup merupakan trofi tersulit untuk dimenangi dalam bola basket. Tim pemenang memerlukan karakter dan keterikatan serta rekan-rekan setim yang akan membangunkan Anda saat Anda terpuruk," demikian pernyataan Gasol seperti dikutip dari laman resmi FIBA, melansir dari ANTARA, Selasa (7/2/2023).

Maskot FIBA World Cup 2023

"Merupakan suatu kehormatan besar bagi saya untuk menjadi bagian tim impresif yang berisi para legenda bola basket, dan untuk bergabung dengan Luis Scola, legenda sejati dan salah satu rival terberat saya, dalam peran ini sebagai duta global untuk World Cup 2023," tambahnya.

Pada turnamen itu, ia rata-rata mencatatkan 21,2 poin dan 9,4 rebound per pertandingan, dengan keberhasilan tembakan sebesar 63,1 persen.

Penunjukan Gasol menjadi duta itu juga sekaligus menandai 200 hari menuju World Cup FIFA 2023. Untuk yang belum tahu, FIBA World Cup 2023 akan berlangsung pada 25 Agustus sampai 10 September 2023.

Follow Berita Okezone di Google News

Penunjukkan Gasol jelas semakin memeriahkan turnamen terbesar di cabang olahraga (cabor) basket tersebut. Sepanjang kariernya, Gasol telah berpartisipasi dalam tiga World Cup, lima Olimpiade, dan tujuh EuroBaskets.

Pau Gasol

Gasol turut membantu Spanyol meraih dua medali perak Olimpiade (2008 dan 2012) dan satu medali perunggu di Rio (2016). Di EuroBaskets ia meraih tiga medali emas kontinental (2009, 2011, dan 2015), dua medali perak kontinental (2003 dan 2007), dan dua medali perunggu kontinental(2001 dan 2017).

Namun, momen emas bagi Gasol di timnas Spanyol adalah saat World Cup 2006. Pada ajang tersebut ia memenangi medali emas dan menjadi Pemain Terbaik meski tidak bermain di final.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis vklogger.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini